Daging ayam merupakan jenis daging yang cukup populer. Tak hanya karena harganya yang relatif murah jika dibandingkan dengan jenis daging yang lain. Mudahnya mengolah daging ayam juga memberi andil di dalam kepopuleran daging unggas yang satu ini.
Daging Ayam Kaya akan Zat Gizi
Beruntung daging ayam punya banyak zat gizi. Jadinya, kita sebagai ibu, tidak ragu di dalam memberi daging ayam untuk keluarga. Menyiapkan menu daging ayam setiap hari pun tak apa. Sebab itu tadi, daging ayam punya kandungan gizi yang banyak.
Kandungan gizi yang terkandung di dalam daging ayam (dalam 100 gram) itu antara lain air (55,9 ml), energi (298 kalori), protein (18.2 gr), lemak (25.0 gr), kalsium (14 mg), fosfor (200 mg), zat besi (1.5 mg), natrium(109 mg), kalium (385.9 mg), zinc (0.6 mg), dan juga niasin (10.4 mg).
Manfaat Daging Ayam untuk Tubuh
Itu tadi macam-macam zat gizi yang terkandung di dalam daging ayam. Nah karena kandungan zat gizi tersebut, jadinya daging ayam memberi manfaat yang baik ke dalam tubuh kita. Menurut berbagai sumber, manfaat daging ayam untuk tubuh di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Menyehatkan jantung
Daging ayam merupakan jenis daging yang mengandung protein hewani. Tak seperti daging merah yang banyak mengandung lemak jenuh dan juga kolesterol, daging ayam justru sebaliknya. Kaya akan jenis lemak yang tak jenuh. Dan jenis lemak ini memberi manfaat di dalam kesehatan jantung kita. Sehingga dapat mengurangi risiko terjadinya gagal jantung, mengurangi risiko munculnya penyakit jantung koroner, serta mengurangi risiko terjadinya stroke iskemik.
Protein di dalam daging ayam itu sama baiknya dengan protein yang dikandung kacang-kacangan serta ikan. Namun pun begitu, yang harus diperhatikan adalah cara pengolahannya. Terlalu banyak dan terlalu sering mengonsumsi daging ayam yang digoreng tentu bisa membuat makanan olahan daging ayam tersebut jadi banyak mengandung lemak jenuh.
2. Menjaga kestabilan berat badan
Sudah disinggung sebelumnya. Daging ayam mengandung banyak zat gizi baik. Selain bagus untuk tubuh, daging ayam juga bisa membantu menjaga kestabilan berat badan. Hal ini karena kalori yang ada di dalam daging ayam itu relatif rendah. Terutama di bagian dada. Jika kamu sedang diet, banyak mengonsumsi atau sedang menjaga berat badan, banyak-banyak mengonsumsi daging ayam bagian dada itu sangatlah baik. Daging ayam juga berkhasiat di dalam meningkatkan massa otot.
3. Menguatkan tulang
Manfaat daging ayam di dalam menguatkan tulang itu dijelaskan di dalam sebuah jurnal yang berjudul Dietary Protein and Skeletal Health: A Review of Recent Human Research. Di sana tertulis dengan jelas mengenai hasil penelitian yang menyebutkan bahwa protein daging ayam itu berpengaruh besar pada kepadatan tulang serta penyerapan kalsium.
4. Meningkatkan hormon testosteron
Di dalam sebuah jurnal yang bernama Journal of Ayub Medical College (JAMC), dituliskan bahwa konsumsi daging ayam itu bisa meningkatkan kadar hormon testosteron tubuh. Akan tetapi lebih detailnya, yakni jumlah pastinya, harus dilakukan penelitian lanjutan.
5. Meningkatkan sistem imun tubuh
Saat sakit kita biasanya dianjurkan untuk banyak mengonsumsi sup ayam. Nah hal ini bukanlah tanpa sebab. Sup ayam ternyata memang memiliki banyak khasiat. Dari mulai meredakan batuk, pilek, dan juga berbagai masalah pernapasan lainnya.
Dari UCLA Center for East-West Medicine disebutkan bahwa sup ayam itu memiliki efek anti-inflamasi atau antiradang. Jadinya berbagai gejala infeksi pada saluran pernapasan yang sifatnya ringan bisa diredakan dengan hanya mengonsumsi sup ayam.
Resep Olahan Daging Ayam
Wah, daging ayam ternyata memang punya banyak manfaat. Itu sebabnya, sering-seringlah kita menyajikan menu olahan daging ayam untuk keluarga. Jika buntu ide, resep Ayam Saus Mentega di bawah ini mungkin bisa jadi inspirasinya.
1. Alat dan bahan
- Daging ayam setengah ekor, dipotong menjadi 12 bagian
- Jeruk nipis 1 buah, diperas airnya
- Bawang putih 1 siung, dicincang halus
- Minyak goreng untuk menggoreng dan menumis, secukupnya
- Bawang bombay setengah siung, diiris tipis
- Mentega, 1 sendok makan
- Kecap inggris, 2 sendok makan
- Gula pasir, setengah sendok teh
- Saus Tiram Selera, 1 sachet
- Air putih, 50 ml
2. Cara memasak ayam saus mentega
- Daging ayam dicuci hingga bersih. Kemudian, dilumuri air perasan jeruk nipis serta bawang putih cincang.
- Minyak goreng dipanaskan dan lalu dimasukkan daging ayam yang digoreng hingga matang kecoklatan. Daging ayam diangkat dan disisihkan.
- Bawang bombay lalu ditumis dengan 3 sendok makan minyak goreng hingga harum dan layu.
- Kemudian ditambahkan mentega, gula pasir, kecap inggris, dan juga Saus Tiram Selera.
- Ayam yang sudah digoreng pun dimasukkan ke dalam tumisan bumbu. Diaduk rata dan dimasak sampai bumbu meresap.
- Terakhir, air ditambahkan ke dalamnya, dan lalu daging dimasak hingga jumlah air menyusut.
- Daging ayam pun diangkat, disajikan, dan siap disantap.
Resepnya Praktis Berkat Saus Tiram Selera
Itu dia resep ayam saus mentega. Bagaimana, mudah bukan cara membuatnya? Tentu saja, sebab resep tersebut menggunakan bumbu Saus Tiram Selera dari Kobe. Jadinya mudah dan praktis.
Fyi, bumbu Saus Tiram Selera dari Kobe ini alami gurihnya. Sebab dibuat dari tiram asli, yang diproses menggunakan teknologi modern, tanpa tambahan bahan pengawet dan tanpa tambahan pewarna buatan. Tekstur saus tiramnya lebih kental dan juga lebih pekat. So, makanan yang ditambah Saus Tiram Selera dari Kobe, rasanya akan nikmat dan lezat.
Kamu sering memasak menggunakan produk tersebut? Jika belum, ayo dicoba. Kamu pasti akan suka dan lalu ketagihan. Untuk membelinya, bisa secara online ke Kobe Official Store di Shopee atau Tokopedia. Atau mungkin beli langsung di minimarket dan juga toko langgananmu. Saus Tiram Selera dari Kobe bisa digunakan untuk masakan jenis apa pun.